Tarbiyah Bagi Anak


UNTUK PARA ORANG TUA DAN PENDIDIK
فريدة
MENARIK/UNIK

📕 متابعة الأولاد والاهتمام بإطعامهم ، وظهورهم بالمظهر الحسن ، وحل الواجبات ؛ تسمى رعاية وليست تربية !
Memperhatikan anak anak dan peduli dengan makanan dan pakaian baik mereka, juga PR mereka itu namanya riayah (merawat) bukan tarbiyah (mendidik).

فما هي التربية إذاً ؟
Lalu apakah tarbiyah itu?

التربية هي العمل على خمسة أمور :-
Tarbiyah itu melakukan lima hal berikut:

أولا : القناعات .. وتشمل :
العقيدة
المبادئ
القيم
الطموحات
فهم الحياة .
Pertama: Qanaah, ini mencakup: akidah, prinsip-prinsip, nilai-nilai, impian, dan paham akan kehidupan.

ثانيا : تغيير الاهتمامات وتشمل :
ما يشغل بال الإنسان وكيف يقضي وقت فراغه .
Kedua: merubah fokus perhatian, mencakup apa yang menjadi fokus pikiran seseorang dan bagaimana menghabiskan waktu luang.

ثالثا : تنمية المهارات .. وتشمل :
أنواعها المختلفة ، رياضية ، فنية ، عقلية ، اجتماعية ، إدارية ، علمية .
Ketiga: mengembangkan keterampilan, mencakup berbagai jenis kegiatan olahraga, seni, mental, sosial, manajemen, dan ilmiah.

رابعا: فهم قواعد العلاقات
من تصاحب ؟ من تتجنب ؟ وكيفية بناء العلاقات وإصلاحها أو إنهائها .
Keempat: memahami kaidah berhubungan; dengan siapa bergaul? Siapa yang harus dijauhi, dan bagaimana membangun hubungan, memperbaiki, dan.mengakhirinya.

خامسا : تغيير القدوات
وهم المُثُل العليا الذين يتطلع إليهم الإنسان ليصبح مثلهم ، وكذلك فهم القوانين التي تحكم التعامل مع القدوات .
Kelima: merubah idola/panutan. Mereka ini suri tauladan yang seseorang anggap sebagai contoh, juga memahami hukum berinteraksi dengan sang idola.

هذه الخمس تسمى تربية وغيرها رعاية .
Kelima hal ini disebut tarbiyah. Lainnya riayah.
الرعاية يمكن تفويض جزء منها ، أما التربية فلا تفويض فيها ؛ لأنها هي واجب الأم والأب أولاً ، ويساعدهم المربون المخلصون في ذلك .
Riayah mungkin sebagian nya bisa diwakilkan. Tapi tarbiyah tidak bisa diwakilkan, karena ia aslinya kewajiban ibu dan ayah. Peran para murobbi adalah membantu mereka.

د.محمد القصير
Dr. Muhammad Al Qushair
(Diterjemahkan oleh
Ahmad Syakirin Asmui
PonPes Darul Ukhuwwah Putri Malang)


Leave a Reply